"
Anda akan sukses, jika membantu cukup
banyak orang untuk sukses.
Anda bisa
meraih impian Anda , jika Anda telah
membantu cukup banyak orang meraih impiannya".
(Ahmad Faiz Zainuddin, Founder SEFT)
Seri 39 Cara Berbahagia (Part - 4)
4. Kita Akan Sukses & Bahagia, Jika Cukup Banyak Membuat Orang Lain
Sukses dan Bahagia
Barusan seorang kawan mengirimkan video ceramah Jack Ma berikut lengkap
dengan subtutile-nya. Saya berterimakasih sekali karena Jack Ma nenegaskan
sekali lagi prinsip yang saya anut tentang hidup yang sukses, bahagia, berkah &
mulia.
Dulu saat saya usia 17 tahun, saya selama 3 tahun menjadi aktivis AMWAY
Network-21. Saya sudah join bahkan sebelum saya punya KTP. Selama 3 tahun,
sambil sekolah dan ngaji, saya kerja habis-habisan. Saya presentasi naik motor
warisan ayah yang kecepatan maksimal-nya 40 km, sambil bawa tas penuh dengan
produk demo dan whiteboard "gulung" yg diselempangkan dipunggung
seperti pedang Samurai-nya Ninja.
Salah satu yang membuat saya waktu itu berjuang habis2an, karena filosofi
bisnis yang diajarkan N-21, yang mengutip tulisan Zig Ziglar dalam bukunya, See
You At The Top,
"
Anda akan sukses, jika membantu cukup
banyak orang untuk sukses. Anda bisa
meraih impian Anda , jika Anda telah
membantu cukup banyak orang meraih impiannya".
Maka walaupun selama
3 tahun itu saya belum berhasil secara finansial, tapi saya berhutang budi pada
Amway. N-21 dan para Leaders N-21 dan Upline saya. Saya merasa berhutang budi
karena lewat merekalah
jiwa wirausaha, kepemimpinan, pantang menyerah, optimis,
memiliki impian, melayani orang lain, dan skill public speaking dan empati saya
ditempa.
Nyatanya sesuai kesaksian
Jack Ma tentang pengalaman pribadinya dan
perjumpaan dia dengan para pemimpin bisnis yang luar biasa sukses yang pernah
dia temui, semuanya memiliki orientasi
melayani sebanyak mungkin orang, bukan
mencari uang sebanyak mungkin. Uang, kesuksesan dan kebahagiaan akan mengikuti.
(Jack
Ma, ayahnya seorang pensiunan dengan tunjangan penghasilan 500
ribu rupiah; termasuk dari keluarga yang kurang mampu. Namun dengan kerja
kerasnya saat ini dia menjadi owner perusahaan dengan nilai USD 200 Milyar).
Carilah apa yang membuat orang menderita, apa yang sering mereka keluhkan,
lalu berikan solusi untuk penderitaan dan keluhan mereka
(jangan ikut
mengeluh).
Buatlah mereka bahagia, bantulah mereka sukses.
Maka di situlah
tambag emas kesuksesan dan kebahagiaan Anda .
Dan seberapa besar Anda dibayar, seberapa tinggi kesuksesan Anda ,
dan seberapa dalam kebahagiaan Anda , tergantung seberapa besar solusi,
kesuksesan & kebahagiaan yang Anda
bawa buat mereka, serta seberapa banyak orang yang Anda bantu seperti itu.
"Logos Prayer"
Yaa Allah jadikan saya Rahmatan lil 'alamin-Mu, yang memberikan manfaat
sebesar2nya pada sebanyak mungkin mahluk-Mu.
Maka dalam
"Logos Prayer" yang hampir selalu saya baca, poin kedua
adalah:
Yaa Allah jadikan saya Rahmatan lil 'alamin-Mu, yang memberikan manfaat
sebesar2nya pada sebanyak mungkin mahluq-Mu.
Kita tidak perlu minta sukses atau
kaya, tapi kalau sampai jutaan orang terbantu karena produk/solusi Anda,
otomatis Anda
kaya. Apalagi kalau sampai
membantu milyaran orang seperti Google, dan Facebook misalnya, maka dijamin
Anda
akan super kaya.
Ini sekedar sharing saya. Bisakah Anda
sharing juga untuk pembelajaran kita semua?
InsyaAllah..Aamiin.... yaa Rabb....